Asam lambung merupakan masalah kesehatan yang acap kali dialami oleh berbagai kalangan. Kondisi refluks asam lambung biasanya dapat meningkatkan produksi air lir. Tentu hal itu sangat mengganggu aktivitas. Lantas, bagaimana cara mengatasi air lir berlebih akibat asam lambung?

Perlu Anda ketahui, produksi berlebihan terhadap air liur ini terjadi sebagai respons tubuh terhadap refluks asam lambung. Ketika asam lambung naik ke kerongkongan, maka produksi air liur akan menjadi cukup banyak untuk mengurangi risiko iritasi.

Nah, meskipun sebenarnya mekanisme ini adalah respons alami tubuh, akan tetapi jika terjadi secara berlebihan, masalah air liur ini dapat mengganggu aktivitas dan menimbulkan ketidaknyamanan. Oleh karena itu, yuk cari tahu bagaimana cara mengatasi air liur berlebih akibat asam lambung!

Kenali Penyebab Air Liur Berlebihan Saat Asam Lambung 

Jika Anda ingin memahami cara mengatasinya dengan tepat, maka kenali terlebih dahulu penyebab air liur berlebih akibat asam lambung. Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, gejala ini muncul sebagai respons alami tubuh untuk melindungi kerongkongan.

Sebab, refluks asam lambung bisa terjadi ketika katup pembatas kerongkongan dan lambung, yakni Sphincter Esophagus Bawah, melemah dan tidak berfungsi dengan baik.

Akibatnya, asam lambung naik ke kerongkongan, sehingga tubuh merespons dengan meningkatkan produksi air liur. Peningkatan produksi air liur ini dimaksudkan untuk melindungi kerongkongan agar tidak iritasi karena asam lambung.

Ini 6 Cara Mengatasi Air Liur Berlebih Akibat Asam Lambung

Agar tidak semakin mengganggu aktivitas Anda, berikut ini adalah cara-cara yang bisa Anda coba untuk mengatasi air liur berlebih akibat asam lambung.

  1. Mengubah Pola Makan yang Sehat

Langkah pertama yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi air liur berlebih akibat asam lambung adalah dengan mengubah pola makan. Pastikan Anda menghindari makanan-makanan pemicu asam lambung, seperti makanan pedas dan berlemak tinggi.

Hindari pula minuman berkafein dan mengandung alkohol. Sebaiknya, Anda mengonsumsi makanan dengan porsi kecil dan sering dibandingkan dengan konsumsi makanan berat dalam jumlah banyak. Sebab, hal itu dapat mengurangi risiko tekanan pada lambung.

Baca:

Pola Makan Asam Lambung yang Baik dan Benar
  1. Perhatikan Posisi Tidur yang Benar

Anda juga bisa mengatasi gejala asam lambung ini dengan menjaga posisi tidur. Pastikan posisi kepala lebih tinggi dari tubuh, terutama sisi kiri. Sebab, lambung berada di sisi kiri area perut. Hal ini dapat mencegah naiknya asam lambung ke kerongkongan. Dengan begitu, produksi air liur pun dapat dikontrol.

  1. Gunakan Pakaian yang Nyaman

Hindari pakaian yang terlalu ketat, terutama pada bagian perut atau pinggang. Sebab, hal itu dapat meningkatkan tekanan pada area perut dan dapat memperburuk fungsi sistem pencernaan.

  1. Hindari Makan Berat Pada Malam Hari

Pastikan Anda tidak mengonsumsi makanan berat pada malam hari sebelum tidur. Tidur setelah makan juga dapat mengakibatkan refluks asam lambung. Apalagi, dalam keadaan tidur, Anda tidak menyadari posisi yang dapat memicu naiknya asam lambung ke kerongkongan.

  1. Segera Konsultasi dengan Dokter

Ketika gejala yang Anda alami semakin memburuk, segera konsultasi dengan dokter. Diagnosis yang tepat dari dokter akan membantu Anda lebih mudah menangani masalah asam lambung ini. Lebih jauh, dokter dapat membuatkan Anda resep obat untuk mengurangi asam pada lambung. 

  1. Konsumsi Makanan Penenang Tenggorokan

Anda bisa mendinginkan kerongkongan yang panas akibat asam lambung dengan mengonsumsi es batu, permen tanpa gula, atau dengan minuman hangat tanpa kafein.. Hal ini dapat membantu mengatasi produksi air liur yang berlebihan.

Artikel lainnya:

5 Cara Mengatasi Radang Tenggorokan karena Asam Lambung yang Gampang
  1. Miliki Pengetahuan yang Luas Tentang Asam Lambung

Pengetahuan yang luas terkait dengan penyebab dan cara menangani assam lambung akan membuat Anda lebih tenang dan bijak untuk mengatasi masalah ini. Sebab, penting untuk mengambil langkah yang tepat saat mengalami gejala ini.

Jika Anda tidak bisa mengatasi masalah ini dan gejalanya semakin parah, maka segera konsultasi ke dokter dan dapatkan penanganan yang tepat. Nah, itulah uraian mengenai cara mengatasi air liur berlebih akibat asam lambung yang bisa Anda terapkan dengan lebih bijak.

About the Author

Rizkiawan Candra

Karena nikmat sehat itu sangat penting, maka saya akan berbagi tips kesehatan dengan mencurahkannya berupa tulisan artikel yang diharapkan menjadi manfaat untuk semua.

View All Articles