Nutriflakes® Official Website

+62 821-3573-2036
Kalori Nasi Putih dan Nasi Merah, Pilih Sesuai Kebutuhan
 
Kalori Nasi Putih dan Nasi Merah, Pilih Sesuai Kebutuhan

Kalori Nasi Putih dan Nasi Merah, Pilih Sesuai Kebutuhan

Nasi merah sering kali dijadikan sebagai pengganti nasi putih bagi seseorang yang sedang diet. Nasi merah juga sering diklaim lebih sehat dibandingkan nasi putih dan bisa membantu menurunkan berat badan. Tapi sebenarnya, bagaimana perbandingan kalori nasi putih dan nasi merah?

Sebelum mengulas perbandingan kalori antara nasi putih dan nasi merah, yuk simak terlebih dahulu bagaimana perbedaan antara nasi putih dengan nasi merah.

Perbedaan Nasi Putih dan Nasi Merah

Nasi putih adalah nasi yang sudah melalui proses penggilingan, sehingga lapisan kulit dan aleuron pada nasi putih ikut hilang. Itu sebabnya permukaan nasi putih bertekstur lebih halus.

Sementara itu, nasi merah adalah nasi yang masih mempertahankan lapisan kulit dan aleuron nya. Sehingga, warna nasi merah lebih gelap dan teksturnya juga lebih kenyal.

Apabila berbicara mengenai perbandingan kalori nasi putih dan nasi merah, perbedaan kalori kedua jenis nasi ini karena adanya perbedaan kandungan serat serta gizinya.

Berikut perbedaan nasi merah dan nasi putih:

perbedaan_kalori_nasi_merah_nasi_putih

1. Nasi Merah Lebih Tinggi Serat

Kalori nasi putih dan nasi merah dipengaruhi oleh kandungan serat di dalamnya. Nasi merah lebih tinggi serat karena tidak mengalami yang namanya proses penggilingan dan pengelupasan. Sehingga, lapisan luar nasi merah tetap utuh dan seratnya tetap terjaga.

Berbeda dengan nasi putih yang mengalami proses penggilingan, lapisan luar nasi putih ikut terbuang. Serat nasi putih menjadi berkurang. Manfaat serat adalah bisa memperlancar buang air besar. Selain itu, serat juga bisa membuat rasa kenyang lebih lama.

2. Nasi Merah Lebih Tinggi Mineral

Kalori nasi putih dan nasi merah juga dipengaruhi oleh perbedaan kandungan mineralnya. Karena tidak melalui proses penggilingan, membuat lapisan terluar nasi merah tetap utuh. Lapisan luar atau yang disebut bekatul ini kaya kalium, mangan, magnesium, selenium, zinc, dan zat besi.

Sementara itu, nasi putih yang melalui proses penggilingan, lapisan luarnya juga ikut terbuang. Sehingga, nasi ini tidak lagi memiliki lapisan bekatul yang kaya mineral.

3. Perbedaan Kandungan Gizi Lainnya

Nasi merah berwarna merah mengandung zat antosianin yang bersifat sebagai antioksidan, sehingga bisa membantu menangkal radikal bebas penyebab kerusakan sel tubuh. Sementara nasi putih tidak mengandung antosianin.

4. Indeks Glikemik Nasi Merah Lebih Rendah

Indeks glikemik nasi merah sebesar 55, sedangkan indeks glikemik nasi putih sebesar 73. Sehingga, bisa disimpulkan kalau nasi putih lebih cepat meningkatkan kadar gula darah. Itu sebabnya nasi merah sering dijadikan pengganti nasi putih bagi penderita diabetes.

Itu beberapa perbedaan kandungan nasi putih dan nasi merah yang juga berpengaruh terhadap kalori kedua jenis nasi tersebut.

Baca juga:

Perbedaan Kalori dan Karbohidrat yang Jarang Diketahui

Perbandingan Kalori Nasi Putih dan Nasi Merah

Di dalam 100 gram beras merah mentah mengandung kalori sebesar 360 kkal, sementara beras putih mengandung kalori sebesar 358 dalam jumlah yang sama.

Tapi kalori nasi putih dan nasi merah akan berubah setelah dimasak. Dalam 100 gram nasi merah matang mengandung kalori sebanyak 189 kalori, sementara nasi putih matang mengandung kalori sebesar 130 kalori. Sehingga, bisa disimpulkan kalau kalori nasi merah sebenarnya lebih tinggi dibandingkan kalori nasi putih.

Walaupun kalori nasi merah lebih tinggi, nasi merah tetap menjadi rekomendasi makanan sehat untuk mendukung diet karena mengandung lebih tinggi serat dan nutrisi.

Saat mengonsumsi beras merah, sebaiknya rendam beras selama 24 jam di dalam air bersuhu 50 derajat celcius untuk mengurangi efek samping beras merah yang bisa menghambat penyerapan mineral di dalam tubuh.