Kebutuhan protein untuk ibu hamil ternyata berbeda dengan orang-orang normal pada umumnya, terbilang lebih banyak. Oleh karena itu, bagi ibu-ibu hamil harus siap dengan makanan yang mengandung protein tinggi.
Protein adalah zat gizi yang berguna untuk menjalankan fungsi-fungsi tubuh di dalamnya. Selain itu, protein juga sangat berperan penting dalam pemtumbuhan dan perkembangan jaringan-jaringan dalam tubuh manusia.
Oleh karenanya, asupan protein ini sangat penting bagi ibu hamil karena nutrisi ini juga menunjang tumbuh kembang dari janin bayi yang ibu kandung. Jika kita, orang yang sudah lahir, saja membutuhkan protein agar tidak kekurangan gizi, maka janin pun juga.
Bayi yang masih dikandung hanyak akan mendapatkan nutrisi dari makanan yang ibu konsumsi. Apabila janin kekurangan asupan protein, bisa saja bayi akan lahir dengan berat badan yang kecil.
Bahkan bisa saja terdapat fungsi dalam tubuh bayi yang kurang bisa berjalan dengan lancar.
Hal inilah yang menyebabkan kebutuhan protein pada ibu hamil meningkat lebih banyak daripada orang-orang biasa. Artinya, peran protein sangat menentukan bagaimana pertumbuhan bayi sebelum lahir ke dunia.
Ibu Hamil (sumber: canva)
Setiap orang membutuhkan kebutuhan protein yang berbeda-beda. Berdasarkan Permenker RI Nomor 28 Tahun 2019, kebutuhan protein ini dibedakan menurut usia dan jenis kelamin.
Pada orang dewasa yang berjenis kelamin laki-laki dengan usia di atas 19 tahun, mereka membutuhkan protein sebesar 65 gram. Sedangkan pada orang dewasa dengan jenis kelamin perempuan dan usia di atas 19 tahun, mereka membutuhkan protein sebanyak 60 gram.
Sedangkan kebutuhan protein untuk ibu hamil ini dibedakan menjadi masa trimesternya. Pada trimester pertama, ibu hanya membutuhkan tambahan protein sebesar 1 gram. Sedangkan pada trimester kedua, ibu membutukan tambahan protein 10 gram.
Lalu pada trimester ketiga, tambahan protein ini sebesar 30 gram. Artinya, kebtuhan protein pada ibu hamil ini bisa mencapai 90 gram.
Terdapat beberapa langkah agar kebutuhan protein tersebut selalu terpenuhi. Sehingga ibu hamil dan janin yang dikandungnya akan selalu sehat. Berikut ini adalah beberapa langkah yang bisa dilakukan:
Pada awal kehamilan, bumil bisa memenuhi kebutuhan protein ini melalui protein dari tumbuh-tumbuhan. Sebab, kebutuhan ini masih bersifat kecil. Contoh makanan ini adalah tahu, tempe, sayuran hijau, kacang-kacangan, gandum, dan biji-bijian.
Sepiring tempe (sumber: canva)
Peningkatkan kebutuhan protein yang besar bisa dipenuhi dengan protein hewani. Contoh makanan ini adalah daging merah, daging ayam, dan seafood. Namun, akan lebih baik jika bumil memilih daging-daging yang tinggi protein tetapi rendah lemak.
Susu adalah sumber protein yang baik untuk kesehatan. Selain itu, minuman ini adalah bahan pangan yang ideal karena memiliki kandungan nutrisi yang lengkap. Oleh karena itu, susu sangat rekomendasi bagi ibu hamil.
Pada beberapa kesempatan, mungkin menu sarapan bisa diganti dengan dua buah telur daripada nasi atau sereal. Telur adalah bahan pangan yang tinggi protein sehingga bisa memberikan rasa kenyang yang lama.
Satu porsi greek yogurt dengan berat kurang lebih 200 gram akan mengandung protein sebesar 20 gram. Jenis yogurt ini memiliki kandungan rendah gula dan protein yang lebih tinggi daripada yogurt biasa. Artinya, makanan ini sangat dalam memenuhi protein untuk ibu hamil. Baca juga: Rekomendasi Makanan untuk Ibu Hamil Penderita Asam Lambung
Semangkok yogurt (sumber: canva)
Kebutuhan akan protein bagi ibu hamil memang sangat tinggi. Namun, ternyata terdapat berbagai cara untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Oleh karenanya, ibu hamil tidak perlu khawatir lagi.
Apalagi jika terdapat ibu hamil yang mengalami gangguan asam lambung, di mana hal ini adalah keadaan normal.
Nutriflakes, sereal umbi garut bisa mengatasi masalah tersebut. Selain bisa mengatasi asam lambung, mengonsumsi Nutriflakes juga dapat memenuhi protein untuk ibu hamil.
Sebab, Nutriflakes menggunakan bahan-bahan alami, salah satunya adalah susu kambing etawa dan daun kelor. Demikian ulasan mengenai kebutuhan yang harus dipenuhi ibu hami, semoga bisa bermanfaat.
Nutriflakes, gizi terpenuhi kesehatan terjamin!